Friday, September 30, 2022

Tips Vocal Compression untuk Podcast

Sebelum kita bahas lebih jauh tentang vocal compression untuk podcast, mari kita simak salah satu contoh situasi yang biasa terjadi pada sebuah pembuatan konten podcast yang melibatkan  tamu podcast / co-host dan beberapa penonton. Kita pasti pernah melihat dalam sebuah situasi podcast di mana co-host tiba-tiba tertawa terbahak dan membuat suara melonjak tinggi dan menjadi peak, lalu host secara tiba-tiba menurunkan (mengecilkan) volumenya dan beberapa saat kemudian tangannya kembali meraih knob volume dan menaikkannya karena suara yang tertangkap mic terlaulu kecil.

Saat volume atau sumber suara dari salah satu host dan co-host susah untuk dikontrol / tidak selalu konstan, ada salah satu bagian penting dalam editing podcast yang membantu mengatasi tantangan ini untuk mendapatkan hasil suara akhir yang seimbang. Itulah yang disebut Compression.

Jika kita mulai merasa kesal karena harus menyesuaikan volume setiap kali ada suara penonton atau co-host yang sangat keras atau sebaliknya, maka plugin Compressor adalah bagian dari software yang bisa mengatasi masalah hal ini. Meskipun demikian, karena Compressor tidak memiliki telinga seperti kita, kita perlu memberikan informasi spesifik agar fitur ini bisa merespon audio yang dikirim dan menyesuaikan volumenya. Informasi tersebut biasanya terdiri dari 4 instruksi, yaitu Threshold, Ratio, Attack dan Release.

 

Threshold

Threshold ditunjukkan dalam dB level dan memberi tahu Compressor untuk menurunkan volume audio saat menyentuh level tertentu. Contohnya jika Threshold diatur ke -10dB dan suara yang masuk menyentuh level -8dB, maka Compressor mulai menurunkan volumenya. Untuk menemukan level ideal Compressor, identifikasi volume rata-rata suara dan atur Threshold di bawah -1dB. Hal ini akan membuat sedikit tekanan yang ringan pada level suara normal dan melembutkan level suara yang mulai mendekati peak.

 

Ratio

Ratio adalah instruksi yang memberitahu seberapa banyak Compressor menurunkan volume pada saat suara yang masuk mencapai ambang batas / Threshold. Biasanya dinyatakan sebagai 1:1 (uncompressed), 2:1, atau 4:1. Sebagai contoh, jika Threshold kita diatur ke -10dB dan audio menyentuh -8dB, itu artinya ada perbedaan 2dB antara suara asli audio dan Threshold. Dengan radio 2:1. perbedaan 2dB tersebut menjadi 1dB, dan suara asli audio akan direduksi menjadi -9dB, bukan -8dB. Tergantung pada seberapa besar volume pada setiap podcast / konten yang kita buat, kita mungkin akan bereksperimen dengan nilai Rasio untuk mendapatkan hasil akhir yang terdengar natural. Bagi yang belum mahir, 4:1 adalah Rasio yang masuk akal untuk mendapatkan hasil yang cukup baik.

 

Attack & Release

Biasa dinyatakan dalam satuan waktu, Attack adalah besaran waktu yang diperlukan Compressor untuk mengecilkan volume setelah mencapai ambang batas / Threshold. Attack 3-5ms biasanya digunakan pada vokal.

Sedangkan Release adalah waktu yang diperlukan audio untuk kembali ke level asli / level sebelum compressor mencapai ambang batas / threshold. Release biasanya diatur di sekitar 100ms. 

Compressor cenderung mengecilkan volume keseluruhan, jadi ketika sudah menemukan keseimbangan (balance) yang diinginkan pada mix, pastikan untuk menambahkan sedikit gain pada final audio untuk mengembalikannya ke level semula.

Meskipun Compressor adalah fitur penting yang harus ada di dalam aktivitas mix kita, sangat penting untuk menjaga dinamika alami suara yang kita reproduksi. Jika mampu menguasainya, kita berada pada 1 langkah mendekati hasil suara yang bersih dan profesional seperti yang kita harapkan.

Di manakah mendapatkan plugin Compressor?

Pertama, coba periksa ketersediaan effects pada software DAW apapun yang kita gunakan. Kebanyakan software DAW dilengkapi dengan Compressor sederhana termasuk semua parameter yang kita diskusikan diatas. Akan tetapi aika kita inginmenggali lebih lanjut tentang plugins tambahan (third-party), berikut beberapa saran Compressor yang efektif dan harga terjangkau.

Waves CLA-2A Compressor/Limiter

Dimodelkan dari tube compressor legendarIs, plugin ini memberikan vintage warmness pada vokal kita.

Lindell Audio 7X-500

Sebuah interface klasik dengan beberapa fitur modern yang memungkinkan kita memanggil beberapa suara dan gaya yang berbeda. Plugin ini memberikan masa percobaan selama 14-hari sebelum kita memutuskan untuk membelinya. 

Arturia Tube-STA

Plugin ini dibuat berdasarkan valve compressor (kompresor katup) legendaris dari era awal broadcast dan recording. Sound khas yang abadi!

No comments:

Post a Comment