Friday, January 7, 2022

MACKIE SRT Series

Jika Anda berencana untuk meng-upgrade speaker lama yang telah bekerja selama bertahun-tahun itu, Mackie SRT Series dapat Anda masukkan pada urutan teratas dalam daftar rencana belanja Anda. Professional loudspeaker Seri SRT dirancang untuk menjawab tantangan industri saat ini. Beberapa fitur unggulan speaker SRT Series diantarnya teknologi acoustic processing terbaru, amplifier yang powerful dan aplikasi SRT Mix Control™ built-in 4-channel digital mixer dengan konektivitas Bluetooth® dan wireless control menggunakan SRT Connect™ Apps yang sangat memudahkan dalam pengaturan suara dan keandalan yang tidak dimiliki speaker lain di kelasnya. Bahkan antar speaker SRT dapat dikoneksikan secara wireless untuk streaming music.



 

Teknologi yang dimiliki Mackie tidak seperti processing pada speaker biasa. Advanced Impulse™ DSP yang dipatenkan oleh Mackie sangat optimal untuk menghilangkan semua permasalahan yang mempengaruhi sinyal, mulai dari "honkiness" atau "squelch" hingga low end yang lembek dan secara efektif membuat performa driver menghasilkan suara bersih. Secara keseluruhan, Advanced Impulse DSP menghilangkan anomali akustik yang tidak diinginkan di zona dispersi (horizontal dan vertikal) pada seluruh rentang frekuensi.


 

Desain khusus SYM-X™ HORN memungkinkan compression driver beroperasi secara optimal pada area maksimum. Hal ini berarti speaker semakin keras dan terdengar lebih baik tanpa memberikan beban berlebih pada driver. Transisi antara LF dan HF yang simetrís dan respon flat memungkinkan reproduksi midrange lebih smooth.


 

Kebanyakan speaker memiliki protection dan limiter untuk membantu mereka mengeluarkan satu atau dua dB dari speaker. Hal tersebut biasanya mengorbankan kualitas suara dan umumnya respons bass yang kurang “pumping”. Pada SRT, saat beroperasi pada tingkat kekerasan yang sangat tinggi (hati-hati di telinga), processor-contolled system menganalisis sinyal audio dan mengidentifikasi area yang bermasalah, kemudian secara dinamis menerapkan kompresi multi-band ke frekuensi tersebut daripada menurunkan output secara keseluruhan. Ini menjaga level dan mempertahankan kualitas suara yang Anda harapkan.


 

Mackie SRT Series terdiri dari SRT210, SRT212, SRT215 dan SRT18S. Pada tipe SRT 210, SRT212 dan SRT215 dapat diaplikasikan pada berbagai posisi, mulai dari pole mount, flypoints dan wedges / floor monitor.


 

Spesifikasi Mackie SRT210

10” 1600W Class-D Amplifier

Custom high-frequency transducer

Frequency response 47Hz – 20kHz

Max SPL 128 dB

Advanced Impulse™ DSP

Custom Sym-X™ Horn

SRT Mix Control™ built-in 4-channel digital via Bluetooth®

Wireless control via SRT Connect™ Apps

 

Spesifikasi Mackie SRT212

12” 1600W Class-D Amplifier

Custom high-frequency transducer

Frequency response 44Hz – 20kHz

Max SPL 132 dB

Advanced Impulse™ DSP

Custom Sym-X™ Horn

SRT Mix Control™ built-in 4-channel digital via Bluetooth®

Wireless control via SRT Connect™ Apps

 

Spesifikasi Mackie SRT215

15” 1600W Class-D Amplifier

Custom high-frequency transducer

Frequency response 42Hz – 20kHz

Max SPL 133 dB

Advanced Impulse™ DSP

Custom Sym-X™ Horn

SRT Mix Control™ built-in 4-channel digital via Bluetooth®

Wireless control via SRT Connect™ Apps

 

Spesifikasi Mackie SRT18S

18” 1600W Class-D Amplifier

Custom high-frequency transducer

Frequency response 33Hz – 200Hz

Max SPL 133 dB

Custom voicing preset (flat, deep, punch)

No comments:

Post a Comment